Deutschfest 2012

Deutschfest merupakan sebuah kegiatan kejermanan terbesar di Jawa Barat yang digagas oleh Deutschstudentenverband Universitas Pendidikan Indonesia. Tema yang diusung untuk kegiatan Deutschfest 2012 adalah  „MIT DEUTSCH ZUM ERFOLG“.  Kegiatan ini telah diadakan selama beberapa kali sejak tahun 2003. Meskipun nama atau istilah yang digunakan untuk kegiatan ini berubah-ubah, namun itu tidak mengubah esensi dari kegiatan ini.

Kini bahasa Jerman mulai memainkan peran penting di era pergaulan antar bangsa. Ada pepatah Jerman yang mengatakan bahwa bahasa Inggris adalah suatu keharusan, sedangkan bahasa Jerman  adalah suatu kelebihan atau nilai tambah. Tak salah jika saat ini bahasa diajarkan di banyak sekolah Jerman menengah atas, khususnya di Indonesia, umumnya di dunia.

Penguasaan bahasa Jerman akan sangat membantu seseorang yang ingin melanjutkan studi dan atau melakukan penelitian di Jerman. Tak hanya di bidang akademik, bahasa Jerman pun dapat memudahkan seseorang melewati pintu gerbang era persaingan global yang ketat saat ini.

Oleh sebab itu bahasa Jerman menawarkan jalan menuju kesuksesan di berbagai bidang di negara-negara Eropa yang berbahasa Jerman. Kini Uni Eropa memberikan kesempatan pelatihan, studi dan pekerjaan yang menarik bagi para ahli dengan keterampilan bahasa Jerman.

Tujuan kegiatan ini adalah sebagai sarana meningkatkan motivasi berbahasa Jerman, membentuk generasi muda agar memiliki minat terhadap bahasa Jerman, sarana pendidikan dan kebudayaan Jerman, memperkenalkan jurusan dan kegiatan mahasiswa Pendidikan Bahasa Jerman dan menginformasikan kepada umum megenai studi di Jerman.